Download Ebook Gratis - Pada animasi-animasi yang telah kita pelajari sebelumnya, animasi dijalankan secara berurutan dari frame ke frame berikutnya. Dengan adanya Behaviors dan Actionscript, animasi dapat dibuat menjadi movie yang interaktif sehingga pengguna dapat berperan lebih aktif menggunakan keyboard dan mouse untuk melompat ke movie lain yang diinginkannya, memindahkan objek, memasukkan informasi pada form, mengontrol objek, video, suara, dan lain-lain. Pada bagian ini, kita akan langsung mengimplementasikan Behaviors dan ActionScript dalam bentuk tutorial dan latihan. Dengan mencobanya pada contoh aplikasinya langsung, pembaca memperoleh dasar yang baik untuk memahami dan memudahkan penguasaan Behaviors dan ActionScript.
Menggunakan Behaviors
Behaviors juga termasuk salah satu fitur baru yang sangat menonjol di Flash MX 2004. Behaviors merupakan ActionScript siap pakai yang dapat diaplikasikan pada suatu objek, baik itu movie clip, video maupun suara (sound). Fungsi utamanya ialah untuk mengontrol objek-objek tersebut agar terlihat lebih fleksibel dan interaktif. Asyiknya lagi, semua itu dilakukan secara otomatis tanpa kita perlu menuliskan kode-kode ActionScript secara manual.
Behaviors lebih ditujukan untuk para developer Flash yang belum terbiasa/familiar dengan ActionScript karena Behaviors telah menyederhanakan fungsi-fungsi ActionScript yang kompleks sehingga dapat diaplikasikan dengan mudah pada objek, video, suara, dan frame. Untuk menampilkan Behaviors Panel, klik menu Window > Development Panels > Behaviors,,,,, dan seterusnya bersambung ke Sini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar